Lapas Permisan Berikan Penghargaan Pegawai Teladan Bulan Oktober 2024

    Lapas Permisan Berikan Penghargaan Pegawai Teladan Bulan Oktober 2024
    Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Permisan Nusakambangan berikan penghargaan kepada satu orang pegawai teladan bulan Oktober yang telah menunjukkan dedikasi dan integritas tinggi dalam menjalankan tugas. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Kalapas Permisan Nusakambangan, Ahmad Hardi setelah pelaksanaan apel pagi pegawai, Selasa (29/10). Dok Humas Vermis 1908

    NUSAKAMBANGAN - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Permisan Nusakambangan berikan penghargaan kepada satu orang pegawai teladan bulan Oktober yang telah menunjukkan dedikasi dan integritas tinggi dalam menjalankan tugas. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Kalapas Permisan Nusakambangan, Ahmad Hardi setelah pelaksanaan apel pagi pegawai, Selasa (29/10).

    Pemberian penghargaan ini bertujuan untuk memotivasi seluruh pegawai Lapas Permisan agar senantiasa bekerja dengan semangat dan disiplin, serta memberikan pelayanan terbaik bagi Warga Binaan dan Masyarakat . Dalam amanatnya, Kalapas menyampaikan rasa bangga dan harapannya agar penghargaan ini dapat menjadi contoh positif bagi seluruh pegawai.

    "Penghargaan ini adalah bukti nyata bahwa kerja keras dan dedikasi tidak pernah sia-sia. Saya berharap, melalui penghargaan ini, seluruh pegawai semakin termotivasi untuk memberikan yang terbaik dalam pelaksanaan Tusi sehari-hari, " ujar Hardi.

    Ahmad Hardi berharap agar penghargaan ini tidak hanya menjadi kebanggaan pribadi, tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh rekan kerja untuk terus meningkatkan profesionalisme dan integritas dalam bekerja.

    "Saya berikan apresiasi tinggi kepada pegawai yang terpilih menerima penghargaan tersebut dan harapannya agar prestasi ini dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan, semoga ini menjadi awal dari lebih banyak lagi prestasi yang akan kita raih bersama, " ungkapnya.

    Selaku pegawai yang menerima penghargaan, Kusnadi mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas penghargaan yang diterimanya."Ini adalah momen yang berharga bagi saya, penghargaan ini akan menjadi motivasi untuk terus bekerja keras dan berkontribusi lebih banyak lagi bagi Lapas Permisan, " ujarnya.

    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    Lapas Permisan Terima Kunjungan LBHM

    Artikel Berikutnya

    Lapas Permisan Terima Kunjungan Yayasan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto

    Ikuti Kami